Pertamina Jamin Pasokan Gas LPG 3 Kg Aman dan Sesuai HET Ketetapan Pemerintah
Cegah Kebakaran Rumah, Warga Diminta Berhati-hati

KUALA KURUN, KALTENGTERKINI.CO.ID – Sejak Januari hingga Desember 2023 maka 50 persen dari sekian kasus kebakaran rumah di Kabupaten Gunung Mas disebabkan oleh hubungan arus pendek atau korsleting.
Menyikapi hal itu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas, kembali mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati. Terutama melakukan pemeliharaan kelistrikan di rumah masing-masing.
“Kebakaran rumah memang sangat merugikan kita semua, untuk itu masyarakat kami minta agar berhati-hati dan kalau bisa lakukan pemeliharaan instalasi listrik,” ucap Anggota DPRD Gunung Mas, Untung J Bangas, Jumat (8/12/2023).
Menurut legislator dari partai berlambang bintang mercy ini, sebaiknya masyarakat dapat melakukan pemeliharaan dan pembaruan instalasi listrik secara teratur guna meminimalkan terjadinya korsleting listrik.
“Dengan dilakukannya pembaruan kabel listrik atau diganti secara berkala, maka bisa meminimalisir terjadinya kasus kebakaran,”ujarnya.
Selain itu sambung Untung, kabel dan instalasi listrik atau tempat jek juga harus diteliti, agar tidak terjadinya kebakaran yang bisa merugikan diri sendiri hingga masyarakat banyak.
Harus disadari imbuh dia, akibat musibah kebakaran yang terjadi selama ini, maka banyak masyarakat yang rugi karena hal itu. Misalnya dokumen pribadi ikut terbakar. Terlebih lagi uang hingga miliaran rupiah dan lainnya juga ikut hangus terbakar.
“Sebagai contoh di Jalan Sangkurun ada rumah warga yang terbakar, beruntung tidak melebar. Hanya saja mengalami kerugian sekitar Rp 100 juta. Karena itu masyarakat harus selalu berhati-hati,” tandasnya. (Sip)