HUT Dharma Wanita ke-24, Yulistra Ivo: Perempuan Berkiprah dalam Pembangunan Kalteng

Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah Yulistra Ivo Sugianto Sabran hadir memperingati HUT Dharma wanita persatuan DWP ke-24 tahun 2023. (foto/Ceta D Cahyono)

PALANGKA RAYA, KALTENGTERKINI.CO.ID – Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah Yulistra Ivo Sugianto Sabran hadir memperingati HUT Dharma wanita persatuan DWP ke-24 tahun 2023. Hari Dharma Wanita yang diperingati setiap tanggal 7 Desember, kali ini membawa tema “Peran Strategis Perempuan dalam Pembangunan Berkelanjutan”.

“Saya apresiasi seluruh pengurus DWP se-kalimantan Tengah atas kiprahnya selama ini, melalui tema ini diharapkan perempuan khususnya anggota DWP bisa melakukan aksi nyata yang melahirkan perubahan yang luar biasa dalam berkontribusi bagi pembangunan berkelanjutan.” Kata Ivo di Aula Dharma Wanita, Selasa (12/12/2023).

Ketika membahas peran strategis perempuan, Ivo menyampaikan topik yang harus dicermati oleh anggota. Ke depan Indonesia menghadapi tahun politik yaitu pemilu 2024, di mana perempuan-perempuan Kalteng diharapkan menjadi pemilih cerdas sehingga suara yang diberikan membawa perubahan menuju kemajuan bangsa dan negara yang lebih baik.

Selain itu dalam menjaga marwah organisasi Dharma Wanita, Ivo berpesan agar menjaga sikap dan perilaku jangan sampai merugikan organisasi. Bijak bersosial di masyarakat dan sosial media serta menjauhi gaya hidup berlebihan yang dapat memancing asumsi negatif dan perilaku korupsi.

Selain itu, tantangan ke depan bagi peran perempuan adalah mengentaskan kekerasan bagi perempuan dan anak. Ivo menyebut Masih banyak kekerasan terhadap perempuan dan anak baik kekerasan fisik dan non fisik, kekerasan seksual serta perundungan yang angkanya sangat memprihatinkan di Indonesia.

“Kita sebagai kaum perempuan harus mendukung pemerintah dalam mencegah terjadinya peningkatan kasus tersebut. Semua berawal dari keluarga sebagai sekolah utama dan pertama, dalam membentuk karakter anak dan menjadi tempat berlindung bagi anak dan perempuan.” Ungkapnya.

Oleh karena itu, Penasihat DWP Kalteng tersebut mengharapkan keaktifan anggota sesuai tugas dan fungsinya. Kontribusi mensejahterakan anggota melalui peningkatan UMKM perempuan yang ada di Kalimantan Tengah agar naik kelas.

“Saya ingin mengingatkan bagi ibu-ibu anggota DWP sebagai seorang istri ASN agar terus memberikan dukungan moril terhadap aktivitas dan tugas suami yang sudah bekerja mengabdi di Kalimantan Tengah, keaktifan ibu-ibu menjadi penunjang kinerja suami senantiasa dijaga bisa memberikan kontribusi nyata melalui kegiatan sosial sebagai bukti kepedulian kaum perempuan khususnya istri ASN meningkatkan kesejahteraan anggota serta masyarakat.” Tutup Ivo dalam sambutannya.

Turut dihadiri Ketua Organisasi wanita Forkopimda di Kalimantan Tengah atau yang mewakili, ketua DWP tingkat Provinsi/kab/kota, ketua Persatuan Istri Pegawai Bank Kalteng, serta ketua Dharma wanita Persatuan dinas/badan dan instansi vertikal.

EDITOR:Hendra. C


SUMBER: