Cegah Stunting dan Sakit Kronis Lansia, PT. SLK Komitmen Turut Tingkatkan kehidupan Sejahtera Desa Tumbang kajuei

Suasana kegiatan ayo ke posyandu Desa Tumbang kajuei

GUNUNG MAS, KALTENGTERKINI.CO.ID –  Stunting atau perawakan pendek adalah salah satu gangguan pertumbuhan yang sering terjadi pada anak, salah satunya di Indonesia. Secara medis kondisi ini ketika tubuh dan otak anak tidak mengalami perkembangan secara optimal. Keadaan ini disebabkan karena tubuh anak lebih pendek dan kemampuan berpikir yang cenderung lebih lemah dari anak lain seusianya.

Sesuai dengan peruntukkan pelayanan kesehatan gratis di Hari Gizi dan Makanan ini PT. SLK memberikan bantuan kepada Posyandu yang ada di desa sekitar kegiatan ini dimulai (21/10/2022). Bantuan yang diberikan akan disesuaikan dengan kebutuhan sesuai dengan hasil dari social mapping baik dalam bentuk bantuan vitamin bagi anak, susu bagi ibu hamil maupun makanan tambahan di posyandu. Melalui kegiatan ini PT. SLK berperan langsung dalam SDGs ke 3 yaitu kehidupan yang sehat dan sejahtera dan harapan untuk mencegah terjadinya Stunting kepada anak melalui bantuan dan edukasi yang diberikan.

Suasana kegiatan ayo ke posyandu Desa Tumbang kajuei

Lebih jauh untuk meningkatkan kehidupan yang sehat, PT. SLK juga bekerjasama dengan PUSTU maupun Posyandu Lansia yang ada di desa sekitar untuk memastikan pengecekan kesehatan kepada lansia, pemberian vitamin maupun makanan tambahan. Kegiatan ini telah dilaksanakan di Posyandu Balita dan lansia Desa Tumbang kajuei, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas pada tanggal 19 dan 21 Oktober. Bapak Maulana Muhammad selaku pimpinan Public Affairs PT SLK berharap “Kehidupan yang sehat dan sejahtera dapat tercapai dengan mencegah terjadinya Stunting kepada anak melalui bantuan dan edukasi yang diberikan”.

Suasana kegiatan ayo ke posyandu Desa Tumbang kajuei

Dalam kegiatan Posyandu lansia SLK berperan dalam penyediaan media pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan asam urat dengan pemberian alat cek beserta kelengkapannya. PT SKS Listrik Kalimantan merupakan perusahaan penyedia tenaga listrik yang mengoperasikan IPP PLTU Kalteng-1 berkapasitas 2 x 100 MW di Tumbang Kajuei, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas – Kalimantan Tengah. IPP PLTU Kalteng-1 ini beroperasi secara komersial sejak bulan November 2020.(Humas PT. SKS Listrik Kalimantan)

EDITOR:Ardi


SUMBER:Humas PT. SKS Listrik Kalimantan