Pemprov Kalteng Berencana Bagikan 400 Ekor Sapi Untuk Kurban 

Teks Foto : Sekda Provinsi Kalteng, H. Nuryakin (tengah).

 

PALANGKA RAYA, KALTENGTERKINI.CO.ID – Dalam rangka Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Bulan Juli 2022 nanti, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) berencana akan membagikan sebanyak 400 ekor sapi untuk kurban.

 

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng, H. Nuryakin saat diwawancarai oleh sejumlah awak media pada Senin (27/6/2022) Sore.

 

“Hewan kurban akan kita bagikan sekitar 400an ekor. Tapi secara jumlah, nantinya kan kita lihat bahwa harga sapi bervariasi karena sekarang sedang ada Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Jadi kita cari dulu sapinya yang sehat, yang sesuai syarat untuk kurban,” ucap Nuryakin.

 

Dia menambahkan bahwa, sesuai aturan dalam rangka mengantisipasi PMK maka, sapi-sapi kurban juga harus melalui karantina terlebih dahulu. Adapun 400an sapi tersebut rencananya akan dibagikan ke seluruh Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Kalteng.

 

Lanjut Nuryakin secara teknis, pembagiannya bergantian misalnya suatu Masjid sudah mendapatkan hewan kurban tahun lalu maka, untuk tahun ini diharapkan mesjid lain yang belum mendapatkan hewan kurban ditahun sebelumnya, yang berhak mendapatkan.

 

“Kecuali untuk daerah (Kabupaten/Kota, kalau dari Provinsi mekanismenya atau aturannya seperti itu. Jadi tidak ada yang double atau setiap tahun dapat lagi, sehingga kita prioritaskan yang belum dapat.” tutup Nuryakin.

EDITOR:Ardi


SUMBER: