Pemprov Kalteng Fokus Pembangunan Berkelanjutan dan Berbasis Masyarakat
Hari Jadi Kalteng Ke-65, Ini Harapan Dari Benny Anggota Dewan Barito Utara

MUARA TEWEH, KALTENGTERKINI.CO.ID – Peryaan hari jadi Provinsi Kalimantan Tengah yang ke-65 tahun dirayakan pada hari ini di Palangka Raya, kata H.Benny Siswanto,S.Sos anggota dewan DPRD Barito Utara adalah momentum yang sangat berkesan karena pada sebelumnya karena Covid-19 yang melanda selama dua tahun terakhir dengan cukup parah dan menghawatirkan maka kita tidak merayakannya.
Dalam makna hari jadi itu juga lanjut politisi asal partai PKB Barito Utara itu, adalah sebuah harapan dan do’a tentunya kita panjatkan. Terutama pada kaitan dengan harapan akan tidak adanya lagi pandemi global Covid-19, yang mana semua elemen sangat terkonsentrasi penuh dalam menanganinya sampai-sampai munculnya kata lockdown atau pembatasan kegiatan masyarakat.
“Alhamdulillah pada tahun ini meski masih dalam situasi pandemi yang terkendali dan belum sepenuhnya dinyatakan berkhir oleh pemerintah, perayaan Hut Kalteng sudah bisa dilaksanakan,” kata HBS panggilan akrabnya pada hari Senin, 23 Mei 2022 saat dihubungi mengenai bagaimana tanggapannya.
Tambah ketua fraksi PKB di DPRD Barito Utara itu lagi tentunya harapannya pada momen hari jadi Provinsi Kalimantan Tengah tahun ini, baik pemimpinnya, pejabat pemerintahan, apat, organisasi bahkan sampai denga element lapisan dan golongan masyarakat sampai dengan semua daerah se-Kalteng semua saling sinergi dalam membangun Kalimnatan Tengah Bumi Tambun Bungai dengan falsafahnya Isen Mulang buminya Pancasila juga melalui perannya masing-masing.
“Saya mengucapkan selamat hari jadi Provinsi Kalimantan Tengah yang ke 65 tahun, tetap jaya dan semakin kokoh memantapkan derap pembangunannya untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyatnya,” tukasnya.