Jumlah Transaksi Kalteng Trade Expo Capai Rp19,9 M

PALANGKA RAYA, kaltengterkini.co.id – Event bergensi Kalteng Trade Expo 2019 yang diselenggarkan pemerintah provinsi Kalteng melalui Dinas Perdagangan dan Perindistrian Provinsi Kalteng, berakhir dan ditutup secara resmi oleh Sekda Provinsi Kalteng, Fahrizal Fitri mewakili Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, Kamis (12/9/2019) malam.
Jumlah transaksi atau perputaran uang dalam Event Kalteng Trade Expo 2019 selama kurang lebih sepekan tersebut, mencapai Rp19,9 Miliar atau naik sebesar 362,80 persen.
Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran dalam sambutan dibacakan Sekda Provinsi Kalteng, Fahrizal Fitri, mengatakan harus kita akui bahwa dalam kontek perdagangan global pengusaha eksportir ajang Kalteng Trade Expo (KTE) 2019 ini masih belum ikut berpartisipasi, hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri dimasa yang akan datang untuk melibatkan para eksportir Kalteng untuk turut mengambil bagian KTE ini.
Dikatakannya, kegiatan Kalteng Trade Expo 2019 yang menampilkan produk-produk unggulan Kalteng berorientasi ekspor ini, tidak kalah bersaing dan memiliki nilai guna yang tinggi dengan produk-produk dari provinsi lain.
Gubernur juga berterimakasih dan mengapresiasi kepada seluruh peserta pameran KTE 2019, baik pengunjung mupun para peserta stand. Semoga ke depan akan lebih dapat menciptakan terobosan-terobosa baru guna meningkatkan pengembangan perdagangan dan industri Kalteng
Sementara, Kepala Dinas Dinas Perdagangan dan Perindistrian Provinsi Kalteng, Aster Bonawaty dalam laporannya mengungkapkan nilai transaksi selama terselenggranya Kalteng Trade Expo 2019 naik dibanding tahun 2018 lalu Rp4,3 Miliar.
Namun tahun 2019 ini nilai transaksi naik 362,80 persen atau sebesar Rp19,9 Miliar. Disebabkan berpartisipasinya salah satu developer PT Adhi Graha Property selama pameran berhasil menjual rumah T.36 dan T. 45 sebanyak 52 unit dengan omset sebesar Rp17,9 Miliar, sedangkan stand lainya menyumbang kurang lebih Rp2 Miliar, bebernya. (dn)