
PALANGKA RAYA, KALTENGTERKINI.CO.ID – Pelaksanaan Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) dan Festival Kuliner Nusantara (FKN) berlangsung meriah dan mengesankan. Berbagai event budaya diselenggarakan meriah dan antusias kehadiran masyarakat untuk menyaksikan sangat melonjak.
Pada malam penutupan, Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran, mengapresiasi penghujung acara FBIM & Festival Kuliner Nusantara dengan ungkapan Terima kasih, karena telah bekerja keras dalam menyukseskan event budaya ini sehingga bisa mengangkat kebudayaan dan perekonomian Kalimantan Tengah. Jumat, (24/5/2024).
“Festival Budaya Isen Mulang dan Festival Kuliner Nusantara 2024 telah kita selesaikan dengan baik dan lancar. Untuk itu saya selaku Gubernur Kalimantan Tengah mengapresiasi kepada seluruh pihak yang berpartisipasi mendukung suksesnya event ini, mulai dari panitia hingga peserta dari Kabupaten/kota,” ungkapnya di Halaman GOR INDOOR SEBAGUNA Jl. Tjilik Riwut Km. 5, Palangka Raya.
Ia juga mengapresiasi kepada Kabupaten Barito Utara sebagai Juara Umum FBIM 2024 dengan memberikan piala bergilir.
“Saya juga mengucapkan selamat kepada Kabupaten Barito Utara sebagai pemenang festival budaya Isen Mulang Juara Umum, yang mana kita ketahui FBIM ini diadakan setiap HUT Kalteng,” ucapnya.
Melalui pelaksanaan FBIM dan FKN ini, Sugianto Sabran harapkan pelaksanaan tahun berikutnya lebih meningkat, demi pelayanan kepada masyarakat melalui event kebudayaan bahkan melalui Gubernur berikutnya.
“Harapan saya sebagai Gubernur Kalimantan Tengah mudah-mudahan setiap tahun FBIM dan Festival Kuliner ini terus ditingkatkan. Kepada seluruh Bupati, kalau ada HUT Kabupaten, tolong nanti provinsi diundang, kita rayakan bersama, bukan seremonial saja, tetapi kegiatan budayanya lebih penting begitu juga dengan kulinernya. Nanti kami dari provinsi kami siap menghadiri,” pesannya.
Sementara itu dijelaskan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kalteng Adiah Chandra Sari, Festival ini diikuti 14 Kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah dengan 22 cabang lomba, diikuti oleh 5.691 peserta.
“Jumlah tersebut memberikan dampak yang besar bagi perputaran ekonomi yang tentu dirasakan oleh masyarakat yang terlibat langsung di dalamnya,” jelasnya.
Ia menyebutkan berbagai partisipan mengisi Festival ini, antara lain keikutsertaan 73 mobil hias, 22 perahu hias, 112 paket jasa sanggar, 215 sewa kostum, 150 jasa pembuatan kostum, dan produksi tari kolosal yang melibatkan ratusan penari. Dan semua aktivitas tersebut memicu transaksi keuangan kurang lebih sebesar 10 miliar.
“Festival kuliner nusantara, diikuti 40 pelaku usaha kuliner dengan perkiraan transaksi keuangan sebesar kurang lebih 200 juta Rupiah,” sebutnya.
Festival Budaya Isen Mulang dan Festival Kuliner Nusantara kemudian ditutup secara resmi oleh Gubernur dan dimeriahkan oleh Band Dewa 19 yang menghibur masyarakat. Walau dalam keadaan lapangan becek dan tergenang karena hujan, masyarakat tetap antusias menikmati hiburan.