Dampingi Gubernur. Leonard: Perbaikan Jalan Akan Rampung Sebelum Puncak Arus Mudik
Bupati Dukung Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas

PURUK CAHU, KALTENGTERKINI.CO.ID – Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph mendukung kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas tingkat SLTA Sederajat Se-Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2022 yang dilaksanakan di Aula Gedung B Setda Murung Raya belum lama ini, Selasa (29/11/2022).
Bupati menyampaikan, bahwa kecelakaan lalu lintas sebagian besar adalah pengguna sepeda motor dan di kalangan pelajar pengguna sepeda motor cukup tinggi. oleh karena itu, perlu perhatian khusus dan serius dari dari semua pihak dalam pembinaan dan penyuluhan.
“Agar peserta didik/ pelajar di Kalimantan Tengah umumnya dan di Kabupaten Murung Raya khusus nya bisa sadar akan keselamatan berlalu lintas dan memahami bagaimana standar keselamatan dalam berkendara, mengenali rambu-rambu lalu lintas, dan dokumen apa saja yang perlu di siapkan dalam berkendara,”tutur Bupati Perdie.
Perdie berpesan kepada seluruh peserta didik SLTA/sederajat untuk bisa mengikuti kegiatan sosialiasi ini dengan baik. Memahami dan bertanya kepada narasumber yang nantinya menyampaikan materi dan juga alangkah baiknya informasi yang di dapat pada hari ini bisa di sampaikan kembali untuk orang terdekat dan juga keluarga di rumah.
Perdie berharap setelah selesainya kegiatan ini akan tercipta nya generasi muda di Kalimantan Tengah yang patuh hukum berlalu lintas, tidak ada lagi pelajar yang terlibat dalam geng motor dan balap liar.
“Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Murung Raya sangat mendukung penuh kegiatan ini dan berharap agar kegiatan ini bisa di laksanakan terus-menerus dan berkelanjutan,”jelasnya.
Hadir dalam acara tersebut jajaran Pejabat dari Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah, BPTD (Balai Pengelola Transportasi Darat) Wilayah XVI Provinsi Kalimantan Tengah.
Kemudian, dari PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Provinsi Kalimantan Tengah, Perwakilan Polres Mura, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Murung Raya Putu Suranta dan Seluruh Peserta Didik SLTA/Sederajat Se Kalimantan Tengah baik yang hadir secara langsung maupun virtual.