Senam Pagi Bersama Bangun Kekompakan, Kebersamaan, Loyalitas dan Peningkatan Kinerja
Pembangunan Lopo Betang Ditarget Rampung Agustus 2023

PURUK CAHU, KALTENGTERKINI.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura) mulai membangun kawasan budaya yang didalamnya terdapat dua bangunan rumah betang dengan nilai pembangunan mencapai Rp 51 miliar.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mura Paulus Mangite mengatakan, rencana pembangunan Lopo Betang Perdie M. Yoseph kasawan budaya itu memerlukan waktu selama dua tahun anggaran.
“Tahun ini akan dibangun satu rumah betang dulu, dan satunya lagi di tahun anggara 2023 nanti. Satu bangunan akan menggunakan kontruksi kayu sesuai dengan kontruksi asli rumah betang, sedangkan satunya lagi dibanguan dengan kontruksi beton dengan konsep huma betang medern,” ungkap Paulus saat melakukan pemaparan rencana pembangunan huma betang tersebut, Rabu (23/3/2022).
Paulus juga menjelaskan, khusus untuk pembangunan lopo (rumah) betang akan menelan biaya senilai Rp 14 miliar, atau satu bangunan menggunakan anggaran Rp 7 miliar dan lokasi kawasan budaya itu sendiri yang berada di dalam komplek bumi perkemahan (Buper) Jalan Negara Puruk Cahu – Muara Teweh.
“Lopo betang nanti berukuran 45 x 29 meter yang dibangun di lahan seluas kurang lebih tiga hektare. Selain betang, di kawasan itu juga akan dilengkapi dengan bangunan tempat souvenir sekaligus musium, kantor pengelola, panggung seni budaya sebagai sentra kawasan dan juga bangunan pendukung lainnya,” tambah Paulus.
Untuk peresmian lopo betang yang berada di kawasan budaya tersebut, Ferdinand mengatakan rencannya dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2023 nanti atau bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Murung Raya yang ke 21 tahun.
Sebelum meletakan batu pertama tanda dimulainya pembangunan, Bupati Murung Raya, Perdie M. Yoseph mengatakan dipilihnya lokasi pembangunan kawasan budaya di bumi perkemahan itu karena berada di wilayah pengembangan Kota Puruk Cahu bagian utara.
“Lokasi itu berada di satu jalur dengan babarapa bangunan strategis yang juga tengah dalam proses pembangunan, diantaranya markas brimob dan Makodim,”pungkas Perdie.(RIADI)