Walilota Resmikan Prasasti Patung Tjilik Riwut

 Walilota Resmikan Prasasti Patung Tjilik Riwut
Walikota Palangka Raya Fairid Naparin bersama wakil Walilota Hj. Umi Mastikah meresmikan serta menandatangani prasasti patung pahlawan nasional Tjilik Riwut. (foto Ist)

PALANGKA RAYA, kaltengterkini.co.id –
Walikota Palangka Raya Fairid Naparin bersama wakil Walikota Hj. Umi Mastikah meresmikan serta menandatangani prasasti patung pahlawan nasional Tjilik Riwut.

Acara penandatanganan prasasti itu, dilakukan usai pelaksanaan upacara bendera memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 RI secara terbatas di lingkup Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya.

Penandatangan prasasti turut dihadiri perwakilan keluarga dari pahlawan nasional Tjilik Riwut.

“Peresmian prasasti ini sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan kita kepada beliau atas perjuangannya untuk kemerdekaan bangsa dan secara khusus untuk kemajuan Kalteng,” tutur Fairid, Senin (17/8).

Dijelaskannya, Tjilik Riwut dikenal sebagai tokoh perjuangan yang dengan bangga selalu menyatakan diri sebagai “orang hutan” karena lahir dan dibesarkan di belantara Kalimantan.

Perjalanan dan perjuangan dikenal melampaui batas-batas kesukuan untuk menjadi salah satu pejuang bangsa dan sebagai bentuk pengabdiannya untuk membangun Kalteng.

Adapun selain peresmian serta penandatanganan prasasti patung pahlawan nasional Tjilik Riwut , Fairid juga menyerahkan sejumlah penghargaan. Diantaranya penghargaan kepada atlet menembak nasional asal Palangka Raya. Kemudian penyerahan SK wali kota kepada dua kelurahan kategori “Bersinar” yakni Kelurahan Langkai dan Pahandut.

Penghargaan juga diberikan kepada tim dari Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya. Lalu adapula penghargaan sensus penduduk 2020 dari BPS RI dan penyerahan secara simboli masker kepada Kapolresta, Dandim dan Ketua PKK Kota Palangka Raya. (dn)

EDITOR:


SUMBER: